Pelaksanaan Inisiasi Menyusu Dini di Rumah Sakit Umum Daerah Sumedang Tahun 2013
Halaman : 24-31
Penulis : Yanti Susan, Rike Gartika S
Edisi : Volume I Nomor 2 Juli 2015
Jurnal : JURNAL BIDAN MIDWIFE JOURNAL
Tahun : 2015
ISSN : 2477-3441
ISSN Online : 2477-345X
Yanti Susan, Rike Gartika S
ABSTRAK
Pelaksanaan Inisiasi Menyusu Dini (IMD) di Indonesia masih rendah yaitu pada tahun 2009 baru mencapai 40,21% sementara di RSUD Sumedang berdasarkan hasil survey baru mencapai 60%. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui gambaran pengetahuan dan sikap bidan serta pelaksanaan Inisiasi Menyusu Dini di Ruang Bersalin Rumah Sakit Sumedang Tahun 2013. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Populasi dan sample yaitu seluruh bidan yang bekerja di Ruang Bersalin RSUD Sumedang sebanyak 30 orang (Total Sampling). Analisis yang digunakan yaitu analisis univariat. Hasil penelitian diketahui bahwa dari 25 responden (83,3%) mempunyai pengetahuan yang baik mengenai Inisiasi Menyusu Dini, 20 responden (66,7%) mempunyai sikap yang positif terhadap Inisiasi menyusu dini,dan 14 responden yang pelaksanaan Inisiasi Menyusu Dini (IMD) termasuk dalam kategori baik (46,7%) . Disarankan kepada rumah sakit untuk selalu memantau pelaksanaan IMD sesuai SOP dalam menjaga dan meningkatkan kualitas pelayanan kepada pasien. Bidan diharapkan dapat memperhatikan kondisi ibu dan bayi serta keluarga sehingga pelaksanaan inisiasi menyusu dini dapat dilakukan dengan benar.
ABSTRACT
The implementation of initiation of early breastfeeding in Indonesia is still low, it reaches 40,21% in 2009 while at Sumedang General Hospital based on the result of new survey reaches 60%. This research aims to investigate the description of midwife’s knowledge and attitude and the initiation of early breastfeeding in maternity ward of sumedang general hospital in 2013 and the sample was 30 samples (total sampling). The analysis employed univariate analysis using frequency distribution. The research results showed that 25 respondents (83,3%) of the midwives had good knowledge about the implementation of initiation of early breastfeeding, 20 respondents had positive behaviour to initiation of early breasfeeding (66,7%) and 14 respondents implemented the initiattion of early breastfeeding well (46,7%). The suggestions for the hospital in increasing the implementation of initiation of early breastfeeding are keeping and increasing the service quality to its patient by monitoring the procedure operational system including the initiation of early breastfeeding guidelines or the midwife’s guidelines at the hospital. And for the midwife, she should pay attention to the mother’s condition, baby, and also the family so the implementation of initiation of early breastfeeding can be done properly.
Keyword : Inisiasi Menyusu Dini, Pengetahuan, Sikap, Initiation of early breastfeeding, knowledge, Attitude
Tinggalkan Balasan